The David and Lucile Packard Foundation melalui Indonesia Ocean Justice Initiative (IOJI)

OE.001.28/IOJI/XII/2020

IDR 140.600.000,-

Periode program: 4 Januari 2021 – 2 Juli 2021

Uraian

Penabulu Foundation membantu Indonesia Ocean Justice Initiative (IOJI) mengembangkan Sistem Manajemen Keuangan yang dapat mengelola arus uang masuk dan keluar dengan sistem pelaporan yang layak sesuai dengan standar tata kelola keuangan nasional maupun intenasional. Hasil dari pengembangan tersebut yaitu: a) Standar Operasional Pengelolaan (SOP) keuangan; b) Mekanisme pencatatan keuangan organisasi sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku umum, yaitu lnterpretasi Standar Akuntansi Keuangan (ISAK 35).

Pengembangan sistem manajemen keuangan dilakukan melalui proses-proses sebagai berikut:

  1. Perencanaan dan fasilitasi melalui workshop internal organisasi (core team meeting maupun dengan seluruh anggota organisasi);
  2. Penyusunan dan produksi dokumen Sistem Manajemen Keuangan;
  3. Penyediaan tools berupa software yang mendukung alur Sistem Manajemen Keuangan;
  4. lnternal review pengelolaan keuangan organisasi;
  5. Pendampingan pencatatan keuangan dan penyusunan laporan keuangan.

Pendukung Program

Program ini didukung oleh The David and Lucile Packard Foundation melalui Indonesia Ocean Justice Initiative (IOJI) berdasarkan kerja sama No. OE.001.28/IOJI/XII/2020 pada tanggal 28 Desember 2020 dengan total dukungan dana sebesar Rp. 140.600.000,-